Lambang UKM KSR-PMI Unit Darmajaya merupakan ciri khas dari organisasi Kepalangmerahan dan juga didalam gambar mencerminkan daerah asal yaitu propinsi lampung.
Arti Lambang :
- Siger Melambangkan daerah asal yaitu Propinsi Lampung
- Lambang Palang merah yang merupakan lambang organisasi kepalangmerahan
- Tujuh Segitiga yang melingkar pada lambang Palang Merah mencerminkan tujuh prinsip dasar gerakan Palang Merah dan Bulan Sabit Merah Internasional.
- Tiga buah buku yang ada dibawah lambang Palang Merah merupakan Tri Dharma Perguruan Tinggi
- Segitiga yang berada dibelakang Palang merah merupakan simbol dari Tri Bakti Palang merah
- Warna dasar yang berwarna hitam melambangkan ketegaran dan memegang teguh prinsip dasar dan Tri Bakti Palang Merah dalam melaksanakan kegiatan kepalangmerahan
- Segilima yang melambangkan dasar negara Indonesia (pancasila)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar